Hadirnya Elkan Baggott Bela Timnas Indonesia di Piala AFF 2022, Rival Keringat Dingin

- 30 October 2022 | 15:10

Premis.id – Kehadiran Elkan Baggott pada ajang Piala AFF 2022 bisa membuat rival Timnas Indonesia keringat dingin.

Pesepak bola keturunan Inggris-Indonesia, Elkan Baggott mengungkapkan niatnya untuk kembali ke Indonesia pada akhir tahun ini karena jadwal League Two akan lebih longgar karena ada Piala Dunia 2022.

Melansir dari laman resmi klub Gillingham FC, Sabtu (29/10), Elkan menjabarkan bahwa dia akan memanfaatkan waktu luang tersebut untuk ke Indonesia dan membuka peluang untuk memperkuat skuad Garuda yang akan bertanding pada Piala AFF 2022.

“Cuaca akan dingin dan jadwal pertandingan akan semakin longgar, terutama karena ada piala dunia. Saya akan mewakili negara saya [Indonesia] sekaligus untuk menyegarkan mental. Saya akan ke sana dan kembali ke sini dengan energi baru,” kata Elkan.

Berstatus sebagai pemain pinjaman dari Ipswich Town, Elkan langsung menjelma menjadi salah satu pilar di lini pertahanan Gillingham FC.

Pemain berusia 20 tahun tersebut telah mencatatkan 18 pertandingan dan dia bahkan telah menyumbang dua gol penyelamatan untuk klub yang bermain di League Two Inggris.

Lebih lanjut, Elkan mengungkapkan bahwa dirinya berusaha keras untuk berlatih dan menimba ilmu sebanyak-banyaknya bersama Gillingham FC.

Halaman:

Topik

Follow Kami:

Terkini

Phone bekas dengan layar menyala dan tangan yang memeriksa kondisinya, simbol tips keamanan dan keaslian dalam pembelian perangkat bekas

               Tips Membeli iPhone Bekas Agar Tidak Tertipu

30 August 2024 | 09:28
Mengenal Arduino: Platform Mikrocontroller yang Mengubah Dunia Teknologi

               Mengenal Arduino: Platform Mikrocontroller yang Mengubah Dunia Teknologi

10 August 2024 | 16:37
aplikasi rekaman terbaik gratis

               Rekomendasi Aplikasi Rekaman Terbaik Untuk PC atau Ponsel

28 June 2023 | 11:59
aplikasi editing terbaik android

               10 Aplikasi Editing Terbaik dan Gratis Download

21 March 2023 | 21:46